Pengobatan Dengan Sirih

1) Menghilangkan Bau Badan
Rebuslah 5 lembar daun sirih segar dengan 2 gelas air. Perebusan dilakukan hingga airnya tinggal 1 gelas. Air ini diminum siang hari.
2) Mimisan atau Keluarnya Darah dari Hidung
Ambillah 1 lembar daun sirih segar yang agak muda. Cuci hingga bersih. Daun ditekuk dua lalu tekukannya digulung sebesar lubang hidung. Lantas gulungan daun sirih dimasukkan ke hidung yang berdarah. Lakukan sampai darah berhenti mengalir. Usahakan penderita tetap duduk tegak agar darah tidak mengalir ke belakang rongga hidung.
3) Pembersih Mata yang Gatal atau Merah
Rebuslah 5 - 6 lembar daun sirih muda yang baru dipetik dengan 1 gelas air. Setelah mendidih, air didinginkan. Basuh mata dengan air rebusan tadi sehari 3 kali.
4) Koreng atau Gatal-Gatal
Ambil 20 lembar daun sirih yang cukup tua. Rebus dengan air sekitar 3 - 4 gelas. Gunakan air rebusan yang masih hangat untuk mencuci bagian badan yang terkena koreng atau gatal.
5) Obat Sariawan
Petiklah 1 atau 2 lembar daun sirih. Bersihkan lalu kunyah daun tersebut hingga lumat. Biarkan sebentar di dalam mulut, terutama di bagian yang terkena sariawan.
6) Khasiat lain
Air rebusan daun sirih juga dipercaya dapat menghilangkan bau mulut apabila dikumur-kumur. Selain itu, dapat mengurangi jerawat apabila dibasuhkan ke muka. Daun sirih yang dimakan dengan pinang dan kapur juga diyakini mampu menguatkan gigi agar tak mudah tanggal.


 

SEO Stats powered by MyPagerank.Net

 Subscribe in a reader

Add to Google Reader or Homepage

Powered by FeedBurner

Waris Djati

↑ Grab this Headline Animator

My Ping in TotalPing.com Protected by Copyscape Online Copyright Protection Software DMCA.com Literature Blogs
Literature blog Submit Your Site To The Web's Top 50 Search Engines for Free! free web site traffic and promotion Submitdomainname.com Sonic Run: Internet Search Engine
eXTReMe Tracker
free search engine website submission top optimization