Pengobatan Dengan Jambu biji

1) Diare
Daun jambu biji segar seberat 30 g, ditambah segenggam tepung beras dan air 1 - 2 gelas direbus. Cairan ini diminum 2 kali sehari. Dapat juga 3 lembar daun jambu biji muda yang segar dikunyah dengan sedikit garam lalu ditelan. Lakukan sehari 2 kali.
2) Sariawan
Rebus 1 genggam daun jambu biji segar ditambah 1 jari kulit batangnya dengan 1 l air. Saring dan minum air rebusan ini 2 kali sehari.
3) Luka Berdarah atau Borok di sekitar Tulang
Lumatkan daun jambu biji segar. Tempelkan lumatan daun ini di tempat yang sakit. Lakukan beberapa kali sehari.
4) Kencing Manis
Ambil 1 buah jambu biji yang masih mengkal dan dipotong-potong. Kemudian direbus dengan 3 gelas air hingga tinggal 1 gelas. Saring terlebih dahulu sebelum diminum 2 kali sehari.
5) Ambeien
Ambillah beberapa lembar daun jambu batu muda atau pucuknya, ditambah sebuah pisang batu. Kedua bahan dicuci bersih. Pisang batu tak perlu dikupas. Tumbuk keduanya. Air perasannya ditampung lalu diminum. Lakukan setiap hari secara teratur. Walaupun rasa sakit sudah hilang tetap minum air tersebut supaya benar-benar sembuh.
6) Kembung pada Anak-Anak
Petik 3 lembar daun jambu biji yang masih muda dan segar. Rebus dengan 2 cangkir air bersama ½ jari kulit batang pulosari dan 5 butir adas. Perebusan dilakukan hingga air tinggal 1 cangkir saja. Sebelum diminum sebaiknya air disaring. Anak berumur 3 tahun dapat diberi cairan ini sehari 3 kali sebanyak 2 sendok makan, anak yang lebih tua diberi sehari 1 cangkir.


 

SEO Stats powered by MyPagerank.Net

 Subscribe in a reader

Add to Google Reader or Homepage

Powered by FeedBurner

Waris Djati

↑ Grab this Headline Animator

My Ping in TotalPing.com Protected by Copyscape Online Copyright Protection Software DMCA.com Literature Blogs
Literature blog Submit Your Site To The Web's Top 50 Search Engines for Free! free web site traffic and promotion Submitdomainname.com Sonic Run: Internet Search Engine
eXTReMe Tracker
free search engine website submission top optimization